Karena keperluan menjemput abang saya di bandara Halim Perdana Kusuma, sore tadi

ya pergi kesana. Sambil menikmati langit sore yang cantik, saya pun memutuskan untuk jalan-jalan melihat bandara Halim. Saya jarang pergi kesini. Biasanya saya kalau pergi selalu lewat Bandara Soekarno Hatta.

image
Sore yang cantik di Halim Perdana Kusuma

Yang menyenangkan adalah sekarang banyak cafe-cafe disekitar bandara, yg sore itu penuh oleh pengunjung.

Satu kedai menarik perhatian saya. Lambang Burung Hantu dengan background hijau cukup mencolok bertuliskan.. Maxx Coffee

image

Ketika masuk, ada satu perasaan familiar. Konsepnya sama seperti kedai kopi lain. Pesan dan pilih kopi, tunggu pesanan lalu duduk di meja yang disediakan.

Dari variasi kopi yang dijual hampir sama seperti yang lain. Frappe, Espresso, Cafe Latte dan teman-temannya seperti biasa. Ada juga pilihan Teh. Ada pilihan makanan juga, aneka roti, pastry, kue dan lain lain. Mereka jualan tumbler juga aneka warna.

Saya menyempatkan membeli member cardnya yang sistemnya di top up. Sama seperti kartu kedai kopi lain.

Setelah bertanya pada kasir, dianjurkan memilih minuman jagoan mereka yaitu Caramel Macchiato dan Asian Dolce. Pilihan saya jatuh ke Asian Dolce. Ukuran medium, tapi karena promo pakai member card, di top up ke ukuran yg lebih besar. 

Mbaknya bilang minuman ini pake susu kental manis. Jadi aja kepingin.

image

Penilaiannya adalah secara konsep kedai kopi ini mirip-mirip dengan yang sudah ada. Asian Dolce nya enak, segar, tidak terlalu manis. Dan kopinya cukup kuat sehingga membuat saya segar bugar sampai jam 2 Pagi. Saya lupa menanyakan mereka pakai kopi apa.

Jadi apa yang membedakan ?

Setelah membaca website nya,
www.maxx-coffee.com/aboutus

Mereka memakai kopi asli Indonesia seperti  Mandheling, Toraja, Flores, Kintamani, Java.  Maxx Coffee juga berkolaborasi dengan petani kopi lokal dari Aceh ke Papua untuk mendapat kopi berkualitas tinggi.

Sejak April 2015, Maxx Coffee sudah buka cabang di Medan, Menado, Kupang, Jogja, Palembang, Cikarang, BSD, Bogor, Lippo Village Karawaci, Buton , Bali, dan Surabaya, dan akan membuka cabang lain di Indonesia.

Sebagai konsumen saya senang ada variasi lain tempat ngopi. Apalagi kalau membantu petani kopi Lokal untuk maju. Kenapa tidak ?

Selamat Ngopi !

Tak komentar maka tak sayang. Silakan meninggalkan komentar. Mohon maaf, tidak menerima komentar dengan active link. Terima kasih sudah berkunjung

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.