Hari pertama #newmontBootcamp diisi dengan rangkaian perjalanan yang cukup panjang menuju Mine Site Batu Hijau PT Newmont  Nusa Tenggara. Bermula dengan kita berkumpul jam 6 pagi di Terminal 1 C Bandara Soekarno Hatta. Dimana saya berjumpa dengan para peserta lain yang berangkat hari itu. Wajah-wajah ceria adalah asesoris utama kami pagi itu. Semua tampak bersemangat dan optimis mengikuti kegiatan ini.
Bertolak dari Jakarta pada pukul 08.50 , Pesawat Batik Air jurusan Lombok, melewati pemandangan langit yang luar biasa. Pertunjukan Langit berkolaborasi  dengan awan dan laut, dan bintang tamu beberapa gunung sungguh spektakuler untuk mata saya.  Biru , putih, aneka bentuk begitu indah di mata saya. Saya sampai pindah duduk supaya bisa melihat langit pagi itu. Mumpung pesawat kosong, kenapa tidak ?
Perjalanan ini mengandung unsur selfie yang sangat tinggi, selain seru, juga berlaku sebagai dokumentasi, pengingat memori dan juga ajang pamer di socmed #alasanselfie
Sesampainya di Bandara International Lombok, ada satu kejadian menarik, sewaktu kita keluar, ada ratusan penjemput memadati bagian luar kedatangan. Kirain mereka mau jemput kita, ternyata bukan. Tapi memang rame sekali. Sambil melambaikan tangan tangan saya keluar bandara menuju kendaraan penjemput kita. Oh jadi gini rasanya menjadi artis ternama dikerubungi fans.
Setelah berkumpul , kita melanjutkan perjalanan menuju pelabuhan Kayangan, dimana kita akan menumpang Kapal Nusa Tenggara 1 menuju Pelabuhan Benete di Sumbawa Barat. Perjalanan selama kurang lebih 2 jam dari Lombok ke Kayangan berlangsung menyenangkan dan mengenyangkan, karena kita makan siang diatas bis.
Memasuki wilayah Lombok Timur, dimana Pelabuhan Kayangan berada, pemandangan luar biasa bagusnya. Kontras pegunungan an perairan Teluk yang amat cantik.  Di Teluk Kayangan ada beberapa Pelabuhan. Ada Pelabuhan Ferry ke Taliwang, ada pula Pelabuhan khusus PT Newmont Nusantara.  Sesampainya disana , kami dibagikan boarding pass khusus untuk naik ke Kapal Nusa Tenggara 1. Penumpang hari itu sangat padat, karena banyak pegawai PT Newmont Nusa Tenggara yang kembali ke Batu Hijau Mine Site setelah liburan akhir pekan. Untuk naik Kapal Nusa Tenggara 1, biayanya gratis untuk karyawan. Sementara untuk pemegang KTP Sumbawa Rp. 75.000, dan Rp. 135.000 untuk pemegang KTP non Sumbawa dengan catatan masih ada seat yang tersedia
Memasuki jam keberangkatan, kita menaiki Kapal Nusa Tenggara memiliki dua dek. Karena cuaca bagus, perjalanan berjalan lancar dan menyenangkan. Menyenangkan karena saya bisa tidur dengan sukses di perjalanan. Dua jam kurang kami sampai di Teluk Benete yang menakjubkan. Ketika para pegawai Newmont Nusa Tenggara bergegas keluar kapal, rombongan kami malah sibuk berfoto. Tapi memang spotnya yang terlalu indah untuk tidak diabadikan kamera 
Setelah semua berkumpul, kami menaiki bis untuk masuk ke Townsite PT Newmont Nusantara yang berjarak beberapa menit dari Teluk Benete. Memasuki kompleks, penjagaan cukup ketat dan ramah.
Lalu kami mendapatakan selamat datang dari Bapak Rustam , dari bagian Site Communication Department. Dimana kami mendapatkan arahan bagaimana hidup disekitar wilayah tambang yang disebut sebagai Safety Induction. Kami juga diberikan peralatan untuk hidup disini berupa safety boot, goggles, rompi berwarna orange electric dan ID Card yang sangat berguna disini.
Setelah makan malam, kami dibagikan kamar-kamar, dimana saya sekamar dengan Mas Aan dari Sumbawa. Besok kita akan mulai mengunjungi Mine Pit Batu Hijau yang selama ini hanya bisa dilihat lewat gambar saja.
Petualangan seru menanti untuk dilanjutkan !

image

image

image

image

image

image

image

image

image

image

14 comments

Tinggalkan Balasan ke rachman14Batalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.