Hello TemenAip! apa kabar? pastinya banyak yang pengen tahu dan ingin naik LRT Jabodebek.
Kabar gembira , hari ini LRT jabodebek sudah diresmikan oleh Bapak Presiden Joko Widodo.

ada satu hal yang menarik dari peresmian LRT Jabodebek kali ini. Pihak LRT Jabodebek langsung memberikan diskon yang cukup spektakuler dan murah seharga Rp. 5.000 flat semua jurusan!

DISKON 78% NAIK LRT JABODEBEK Cuma Bayar Rp5.000,-
Kita bisa menikmati tarif flat Rp5.000,- untuk semua lintas pelayanan LRT Jabodebek, ini berlaku sampai dengan akhir bulan September 2023!
Murah sekali lho. Tarifnya sama dengan LRT Jakarta
Soalnya harga LRT itu Dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25 Tahun 2023 ditetapkan besaran tarif LRT Jabodebek yakni Rp 5.000 untuk 1 kilometer pertama, dan selanjutnya dikenakan Rp 700 untuk setiap kilometer selanjutnya.
Harga Tiket LRT Jabodebek
Kalau ikut harga normal yang sudah disubsidi harganya adalah sebagai berikut :
Stasiun Dukuh Atas-Stasiun Cawang sekitar 10 kilometer tarif Rp 11.300
Stasiun Dukuh Atas-Stasiun Harjamukti sekitar 25 kilometer tarif Rp 21.800
Stasiun Dukuh Atas-Stasiun Jatimulya sekitar 28 kilometer tarif Rp 23.900
Stasiun Dukuh Atas-Stasiun Halim sekitar 13 kilometer tarif Rp 13.400
Stasiun Harjamukti-Stasiun Jatimulya sekitar 33 kilometer tarif Rp 27.400
Stasiun Harjamukti-Stasiun Cawang sekitar 15 kilometer tarif Rp 14.800
Stasiun Harjamukti-Stasiun Halim sekitar 19 kilometer tarif Rp 17.600

Stasiun Jatimulya-Stasiun Cawang sekitar 18 kilometer tarif Rp 16.900
Stasiun Jatimulya-Stasiun Halim sekitar 15 kilometer tarif Rp 14.800
Stasiun Cawang-Stasiun Halim sekitar 4 kilometer tarif Rp 7.100
Setelah Akhir September, tarif promonya akan berbeda lagi sampai dengan akhir Februari 2024. Skemanya seperti ini :
Untuk jarak terjauh, maksimal Rp20. 000
Selain jarak terjauh, di bawah Rp20. 000

Pembayaran Naik LRT Jabodebek
Metode pembayaran LRT Jabodebek, melalui pembayaran non tunai, seperti:
Kartu Uang Elektronik Perbankan (BRI, BNI, Bank Mandiri, BTN, BCA, dan Bank DKI) jug pakai KMT, Scan QRIS , LinkAja, dan KAIPay


Jadwal LRT Jabodebek
JADWAL KEBERANGKATAN AWAL DAN AKHIR
Jadwal ini mulai berlaku 29 Agustus 2023 dan nantikan jadwal setelah tanggal itu.
Keberangkatan Awal:
Dukuh Atas-Harjamukti 05.09-05.59
Harjamukti-Dukuh Atas 05.09-05.59
Jati Mulya-Dukuh Atas 05.00-05.55
Dukuh Atas-Jati Mulya 05.58-06.54
Keberangkatan Terakhir:
Dukuh Atas-Jati Mulya 18.58-19.54
Jati Mulya-Dukuh Atas 18.00-18.55
Harjamukti-Dukuh Atas 17.49-18.39
Dukuh Atas-Harjamukti 17.49-18.39
Untuk sementara Stasiun Halim belum dapat digunakan untuk naik dan turun penumpang
Saatnya buat yang belum nyobain LRT Jabodebek nih. Tetap ikuti aturan dan tertib ya. Supaya pengalaman naik LRT nya maksimal.
Semoga LRT Jabodebek bisa menjadi alternatif pilihan moda transportasi selain CommuterLine, MRT dan TransJakarta, Jaklingko dll. Ayo naik transportasi umum supaya mengurangi macet, hemat dan lebih ramah ling
Wahhh, makasih bang ini penjelasannya cukup komplit.
Saya cuman sering ngeliatin jalur Halim-Cibubur dari tol, belum sempat nyobain.
AKUUU PENGEN COBAIN LRT JABODEBEK (dan kereta cepat).
Murah banget emang LRT Jabodebek, tetap penuh meski masih ada beberapa hal krusial yang perlu disempurnakan. Udah sebutuh ituuuu para penglaju Jabodetabek dengan transportasi umum berbasis rel yang murah dan cepat.
Nah aku jadi penasaran. Kalau udah nggak diskon lagi, masih serame ini nggak ya?
Mungkin masih rame karena terbiasa enak naik LRT
Jadi pengen ke Jakarta demi bisa mencoba beberapa mode transportasi umum di atas
Apalagi yang baru aja diresmikan kemarin
Etapi MRT aja belum pernah coba euyy
Mana ada promo sampe akhir bulan hanya 5K aja
Makin mupeng sihh
Pernah narik LRT Kelapa Gading-Velodrome seru sih walau rutenya pendek banget. Apalagi kalau rute Jabodebek dari ujung ke ujung, seru kali ya, anak-anak kayaknya bakal seneng juga naik LRT ini.
Kalau dilihat kayaknya harganya lumayan mahal juga ya kalau nggak promo. Tapi pastinya ini bisa jadi alternatif bagi warga jabodetabek agar terhindar dari macet
Jadi mupeng untuk ke Jakarta demi bisa mencoba beberapa moda transportasi umum seperti di atas, apalagi LRT
Asyik banget buat yang ingin bepergian melalui rute tersebut bisa dapatin harga promo selama durasi waktu tersebut
Mantap banget juga biayanya hanya 5K aja
LRT ini menarik sebetulnya. Mungkin kalau saya warga Jakarta atau Bekasi atau Bogor, akan kepingin nyoba juga.
Planning pingin nyobain ini nanti kalau liburan ke Jakarta. Pakai harga normal juga gakpapa.
Wahh seru banget, jadi penasaran juga pengen ikut naik LRT. Kebetulan banget saya juga ada perjalanan dinas kerja keluar kota di bulan ini, pengen cobain juga ah sebelum promonya habis hhe
Wah kebetulan banget saya juga ada perjalanan dinas keluar kota pada bulan september ini, penasaran banget dengan LRT ini dan menikmati promonya sebelum berakhir hhi
Wahhh aku juga pengen banget nih naik LRT ini, kebetulan juga di Bulan September ini ada perjalanan dinas kerja ke luar kota. Jadi sebelum bulan september ini berakhir ingin juga menikmati promo naik LRT ini, murah bangettt.
Wah ..ini dia yg rame nih. Aku nyimak aja sebagai warga non jakarta hehe.
Kapan2 boleh nih nyobain. Moga ada kesempatan menginjakkan kaki ke ibukota sebelum dipindah.
Nah, aku tertarik sama besaran tarif dr LRT ini ya.. tiap nambah per-km dibandrol 700 rupiah. Unik ya..
Ikut senang dengan kemajuan transportasi massal di Jakarta.
Berharap di Bandung dan kota-kota besar lainnya pun memiliki program yang sama sehingga masyarakat bisa lebih seneng naik public transportation, ketimbang naik kendaraan pribadi.
Waa murah sekali kalau mau naik LRT selama masa promo. Srasiunnya juga bersih.
Enak ya kalau di sana banyak pilihan moda transportasi dan kalau naik kereta LRT juga tarifnya terjangkau.